Materi dan Pembelajaran IPA SD
Nama
: Mei Rahayu
NIM :
818852014
Kelas : 9A
Prodi : S1 PGSD
MODUL
3
KLASIFIKASI
DAN ADAPTASI MAKHLUK HIDUP
Kegiatan
Belajar 2
Adaptasi
Makhluk Hidup terhadap Lingkungannya
A.
Adaptasi
Morfologi
Nama saya adalah
adaptasi, saya mempunyai kemampuan organisme untuk menyesuaikan diri terhadap
lingkungan tempat hidup yang memungkinkan tetap hidup (survive) dan berkembang
biak di lingkungan alami.
Saya mempunyai 3
anak yaitu adaptasi morfologi, adaptasi fisiologi, dan adaptasi tingkah laku.
Anak saya yang pertama yaitu bernama adaptasi morfologi, adaptasi morfologi ini
suatu penyesuaian makhluk hidup terhadap lingkungannya berkaitan dengan bentuk
dan struktur organ tubuh yang tampak dari luar dan mudah diamati, sehingga
adaptasi ini paling mudah dikenal dan ditemukan.
Anak
saya yang bernama adaptasi morfologi ini dapat dilihat dari : Bentuk kaki atau
cakar yang adaptif pada burung dapat dibedakan menjadi tipe perenang, pemanjat,
petengger, pejalan dan pencengkeram ; Bentuk paruh yang adaptif pada burung
dapat dibedakan menjadi tipe pemakan biji, pemakan daging, pemakan ikan dan
pengisap madu ; Bentuk mulut serangga dapat dibedakan menjadi tipe penggigit,
penusuk dan pengisap dan penjilat ; Tumbuhan darat yang adaptif pada lingkungan
kurang air (kering) disebut xerofit, contohnya kaktus ; Tumbuhan darat yang
adaptif pada lingkungan lembab disebut higrofit, contohnya lumut ; Tumbuhan
yang adaptif pada lingkungan air disebut hidrofit, contohnya teratai.